Tim JLM yang masih merupakan pendatang baru, mempunyai target tinggi di Proliga 2024. Mereka berusaha untuk bisa mencapai Final Four. Agus mengatakan, “Target ambisiusnya satu atau dua. Kalau target realistisnya masuk Final Four.”
Proliga 2024 akan dimulai pada 25 April hingga 21 Juli mendatang dan diselenggarakan di sembilan kota, termasuk Yogyakarta, Semarang, Palembang, Pontianak, Bandung, Gresik, Surabaya, Kediri, dan Solo.
Di kategori putri, tim JLM akan bersaing dengan Bandung Bank bjb Tandamata, Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Fastron, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jakarta BIN, dan Jakarta Elektrik PLN.