Polres Metro Jakarta Selatan masih menyelidiki motif kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi (Brigadir RAT) yang diduga bunuh diri dengan luka tembak di kawasan Mampang, Jakarta Selatan (Jaksel). Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Henrikus Yossi mengatakan bahwa untuk mengungkap motif tersebut, penyidik sedang fokus memeriksa handphone atau gawai milik Brigadir RAT.
“Hari ini kami fokus mendalami isi HP milik korban,” kata Yossi pada Minggu (28/4/2024). Selain itu, penyidik juga akan memeriksa isi pesan komunikasi antara Brigadir RAT dengan istrinya. Hasil pemeriksaan akan diumumkan pada saat press rilis Senin 29 April 2024.
Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Rahmat Idnal mengatakan bahwa pihak penyidik akan memeriksa istri dan keluarga Brigadir RAT untuk mengungkap motif di balik dugaan bunuh diri tersebut. Brigadir RAT ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala dalam sebuah mobil di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis 25 April 2024.
Menurut Kombes Ade Rahmat Idnal, motif dugaan bunuh diri tersebut diduga terkait masalah pribadi. Namun, hal tersebut masih perlu dibuktikan oleh polisi yang menangani kasus ini. Bahkan pistol jenis HS-9 ditemukan di lokasi penemuan korban.
Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal mengalami masalah dan merasa tertekan, jangan ragu untuk menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan terdekat atau Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567. Bunuh diri bukanlah solusi dari masalah hidup, dan bantuan selalu tersedia untuk Anda.