Home Olahraga Legenda Ganda Putra Indonesia Optimistis Fajar/Rian Bisa Bersinar di Olimpiade Paris 2024

Legenda Ganda Putra Indonesia Optimistis Fajar/Rian Bisa Bersinar di Olimpiade Paris 2024

0

Sekadar informasi, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan sejumlah wakil bulu tangkis Indonesia lain sejatinya sempat menjalani beberapa turnamen yang sekaligus jadi ajang pemanasan mesin jelang Olimpiade Paris 2024.

Namun, dalam sejumlah kompetisi terakhir utamanya Indonesia Open 2024, Fajri gagal bersinar. Mantan pemegang predikat ranking 1 BWF itu takluk di tangan junior dan kompatriotnya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin pada babak 32 besar di Istora Gelora Bung Karno (GBK).

Walau demikian, Candra Wijaya rupanya tak terlalu mengambil pusing masalah itu. Malahan, dia menilai para pemain mampu menunjukkan skala priortas dan menyajikan permainan apik di momen-momen penting layaknya All England dan Thomas Cup 2024.

“Kalau dari awal saya mengikuti sejak Desember tahun lalu, banyak turnamen ini sebenarnya juga harus direm, mana turnamen yang harus dimaksimalkan, mana yang tidak. Saya lihat anak-anak cerdaslah, harapannya untuk fisik di Olimpiade 2024 bagus,” ucap Candra.

“Mereka juga bisa diharapkan di momen-momen penting. Misalnya ketika harus menang All England, bisa. Thomas Cup harus maksimal, bisa. Mereka sudah melewati itu dengan baik, itu bisa menjadi modal yang besar untuk tampil di Paris 2024,” katanya lagi.

Source link

Exit mobile version