Home Otomotif 38 Mobil Baru di Indonesia yang Meluncur Selama GIIAS 2024

38 Mobil Baru di Indonesia yang Meluncur Selama GIIAS 2024

0

38 Mobil Baru di Indonesia yang Meluncur Selama GIIAS 2024 01

Begitu banyak mobil baru di Indonesia yang hadir bertepatan dengan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE BSD City, Tangerang, 18-28 Juli lalu.

Sebagai pameran otomotif tahunan, total ada 55 merek kendaraan yang hadir jadi peserta di event ini. Dan hampir seluruhnya menghadirkan mobil baru di Indonesia, walau ada yang sifatnya masih perkenalan dan juga baru memberikan harga pre booking.

Nah biar tak panjang lebar, yuk kita rinci apa saja mobil baru di GIIAS 2024 lalu sekaligus menjadi daftar mobil baru di Indonesia periode Juli 2024.

1. AION ES

GAC AION ES

Sedan listrik GAC AION ES menjadi mobil baru di Indonesia yang rilis periode Juli 2024. Mobil ini dibekali motor listrik 100 kW dengan tenaga 137 PS dan torsi 225 Nm, memberikan akselerasi yang responsif dan efisiensi energi tinggi. 

Motor listrik tersebut digerakkan oleh baterai tipe Magazine Battery yang diklaim punya standar keamanan paling tinggi saat ini di industri kendaraan elektrifikasi dengan kemampuan jarak tempuh hingga 442 km (kilometer) dalam sekali cas.

AION ES juga sudah memiliki fitur-fitur unggulan seperti audio, telepon, cruise control, dan sistem pemantauan tekanan ban (TPMS) juga disertakan untuk meningkatkan kenyamanan berkendara. Ada juga fitur Follow Me Home, memberikan pencahayaan dan perlindungan maksimal dalam berbagai kondisi berkendara.

Harga GAC AION ES 2024: Rp 386.000.000

2. AION Hyptec HT

GAC AION Hyptec HT

Merek mobil listrik asal China, GAC AION terus menggebrak pasar otomotif Indonesia dengan kendaraan elektrifikasinya. Selain ES sedan, hadir pula AION Hyptec HT yang punya desain pintu model gullwing mirip kepunyaan Tesla Model X.

Kalau di negara asalnya pakai nama Hyper HT, maka AION Indonesia lebih memilih nama Hyptec, yaitu singkatan Hyper dan Technology. Mobil listrik ini sudah dibenamkan baterai Lithium Ferro Phosphate dengan kapasitas 83 kWh, ditambah motor listrik dengan daya 250 kW atau setara 340 PS dan torsi 430 Nm.

Di atas kertas, mobil ini sanggup berakselerasi dari 0-100 km per jam hanya dalam Waktu 5,8 detik. Sementara baterai mobil ini bisa diisi selama 15 menit untuk jarak tempuh 400 km dan jika terisi penuh bisa mencapai 600 km. Bahkan di negara asalnya, tipe tertinggi jarak tempuhnya bisa tembus lebih dari 700 km. 

Harga GAC AION Hyptec HT 2024: Rp 680.000.000

3. BMW 520i M Sport

BMW 520i M Sport

BMW Group Indonesia menghadirkan 520i M Sport pada Juli 2024 yang merupakan varian terbaru dari lini BMW 5 Series di Tanah Air. Ukurannya lebih besar dari pendahulunya, dengan kidney grille BMW dan elemen LED vertikal.

BMW 520i M Sport, mobil ini dilengkapi BMW TwinPower Turbo Technology: Turbocharger, serta teknologi 48-volt mild hybrid dan hasilkan output maksimal hingga 190 hp dan torsi maksimum 310 Nm. Dengan transmisi 8 percepatan Steptronic yang digunakan, membuat mobil ini dapat melaju untuk 0-100 km/jam hanya dalam 8,1 detik.

Harga BMW 520i M Sport 2024: Rp 1.387.000.000

Baca juga: Toyota Prius 2024, Tampilan dan Spesifikasinya Menggoda

4. BMW i5 M60

BMW i5 M60

BMW i5 M60 hadir dengan trim M Sport Pro, velg 21-inci BMW Individual aerodynamic wheels 954, yang dipadukan rem M Sport berwarna red high gloss, dan memiliki desain khusus M seperti pada bagian grill depan yang juga hadir dengan BMW ‘Iconic Glow‘, spion samping dan M specific diffuser pada bagian belakang.

BMW i5 M60 xDrive tenaga 442 kW (603 PS) dengan menyuguhkan performa yang terasa buas. Untuk torsi yang dihasilkan sebesar 820 Nm ketika fungsi M Sport Boost atau M Launch Control diaktifkan.

Berkat performa yang dihasilkan, memungkinkan M60 untuk berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam 3,8 detik. Motor listriknya mendapat asupan daya dari baterai berkapasitas 81,2 kWh yang digunakan dengan memberikan jarak tempuh hingga 516 km (WLTP).

Harga BMW i5 M60 xDrive: Rp 2.805.000.000

5. BMW 430i Coupe dan Convertible

BMW 430i Coupe

BMW Seri 4 Coupé dan Convertible terbaru hadir dengan padanan aksesoris M Sport Pro Package. Misalnya velg 19-inci M light alloy wheels double spoke style 995 M untuk varian Coupe dan 19-inci BMW Individual light alloy wheels Y-spoke style 1038.

Lantas pada area kabin ada BMW Curved Display dengan BMW iDrive dan QuickSelect berbasis BMW Operating System 8.5 dengan tampilan Augmented View untuk sistem navigasi BMW Maps.

BMW 430i dilengkapi dengan BMW TwinPower Turbo Technology: twin-scroll Turbocharger, dan menghasilkan output maksimal hingga  255 hp dan torsi maksimum  400 Nm. Dipadukan transmisi 8 percepatan Steptronic, BMW 430i dapat mencapai 0-100 km/jam dalam 5,9 detik untuk Coupe dan 6,4 detik untuk Convertible.

Harga BMW 430i 2024:

  • Coupe: Rp 1.701.000.000
  • Convertible: Rp 1.864.000.000

6. BMW XM 50e

BMW XM

Setelah hadir BMW XM, kini BMW Indonesia menambah lini modelnya untuk XM dengan kehadiran XM 50e. SUV ini tetap menggendong teknologi hybrid performa tinggi berpadu mesin bensin 6 silinder yang diperkuat motor listrik.

Sistem penggerak M HYBRID baru yang dikembangkan pada Sports Activity Vehicle (SAV) ini menghasilkan output keseluruhan sebesar 475 PS, yang diperoleh kombinasi antara mesin konvensional bertenaga 312 PS dan motor listrik berdaya 196 PS.

Untuk torsinya puncaknya tembus hingga 700 Nm dan SUV ini memiliki kemampuan akselerasi o-100 km/jam hanya 5,1 detik. Berbekal baterai yang diusungnya, mobil juga sanggup melaju full mesin listrik hingga jarak 80 km.

Harga BMW XM 50e: Rp 3.696.000.000

7. BYD M6

BYD M6

Mobil listrik terbaru di Indonesia sepanjang Juli 2024 yang paling banyak dibicarakan mungkin cuma BYD M6. Bagaimana tidak, BYD menggebrak pasar Indonesia dengan menghadirkan satu model kendaraan BEV namun berjenis MPV dengan kemampuan 7-seater.

BYD M6 datang dalam tiga varian tipe, yaitu Standard, Superior Captain, dan Superior. Untuk tipe Standard menggunakan baterai berkapasitas 55,4 kWh yang dapat menempuh jarak 420 km. Sementara tipe Superior pakai baterai 71,8 kWh dengan jarak tempuh hingga 530 km.

Adapun sumber tenaganya berasal dari AC Permanent Magnet Synchronous Motor yang bertugas menggerakkan poros roda depan guna menghasilkan tenaga puncak 120 kW (163 PS) atau 150 kW (204 PS).

Harga BYD M6 2024:

  • M6 Standard: Rp 379.000.000
  • M6 Superior Captain: Rp 429.000.000
  • M6 Superior: Rp 419.000.000

Baca juga: Harga All New Hyundai Kona Electric 2024 di Indonesia Bakal Ganggu Chery Omoda E5

8. Chery Tiggo 8

Harga Pre Booking Chery Tiggo 8

PT Chery Sales Indonesia (CSI) resmi mengumumkan harga pre-booking Chery Tiggo 8 (Spesifikasi | Berita) bertepatan dengan dibukanya pameran Gaikindo Indonesia International Autoshow (GIIAS) 2024. SUV terbaru ini hadir dalam dua varian tipe namun menggunakan satu jenis mesin.

Tiggo 8 dipersenjatai mesin 1.600 cc TGDI Turbocharger 4-silinder segaris. Jantung pacu yang juga digunakan pada Chery Omoda 5 GT itu sanggup meletupkan tenaga sebesar 197 Hp dan torsi 290 Nm. Sama seperti Omoda 5 GT, mesin Tiggo 8 pun disandingkan dengan transmisi kopling ganda (DCT) 7-Percepatan dengan menghasilkan gaya berkendara agresif.

Meski jadi varian paling rendah dari lini Tiggo 8 Series, namun mobil ini tetap dilengkapi fitur keselamatan ADASA (Advanced Driver Assistant System), 8 Airbags, ABS (Anti Lock Braking System), EBD (Electronic Brakeforce Distribution), BOS (Brake Override System), ESP (Electronic Stability Program), TCS (Traction Control System), EBA (Emergency Brake Assist), HAC (Hill-start Assist Control), dan HDC (Hill Descent Control).

Harga Chery Tiggo 8 2024:

  • Tiggo 8 Comfort: Rp 400 jutaan
  • Tiggo 8 Premium: Rp 500 jutaan

9. Chery Omoda E5 Pure

Chery Omoda E5 kini ada varian Pure

Pilihan mobil baru di Indonesia khususnya dari lini kendaran listrik murni kini makin banyak dengan harga yang juga lebih terjangkau. Satu diantaranya Chery Omoda E5 Pure menjadi opsi varian baru dari mobil listrik Omoda E5 di Indonesia.

Nama “Pure” mencerminkan esensi kendaraan listrik murni, menambah pilihan bagi konsumen mobil listrik Chery. Dengan harga yang lebih terjangkau, ada beberapa perbedaan dalam hal spesifikasi. Seperti tidak adanya electric sunroof dan privacy glass.

Selain itu Chery Omoda E5 Pure juga tidak ada roof rail dan electric tailgate. Sehingga untuk membuka pintu bagasi hanya secara manual. Fitur lainnya yang tidak ada di Chery OMODA E5 Pure adalah Welcome Fashion Light dan 540 derajat HD Camera.

Harga Chery Omoda E5 Pure: Rp 419.800.000

10. Haval Jolion

Haval Jolion HEV

Great Wall Motor (GMW) Indonesia secara resmi meluncurkan Haval Jolion Hybrid Electric Vehicle (HEV) pada Juli 2024. Kehadiran Haval Jolion HEV tentu saja menambah lengkap lini produk mobil hybrid di Tanah Air. 

Mobil ini menggabungkan mesin GWM L.E.M.O.N DHT 1.497 cc, 4 silinder, segaris, ditambah baterai berkapasitas 1.6Kwh dan dilengkapi motor listrik tunggal, sehingga total dayanya mencapai 190 PS dan torsi 375 Nm.

Jolion HEV didukung transmisi double motor pertama di dunia,  menghasilkan kinerja yang bertenaga dengan konsumsi bahan bakar yang 48% lebih hemat dari kendaraan berbasis Internal Combustion Engine (ICE). 

Harga Haval Jolion HEV 2024: Rp 448.888.000

11. Hyundai Ioniq 5 N

Hyundai Ioniq 5 N

Hyundai Ioniq 5 N akhirnya resmi masuk Indonesia dan mulai bisa dipesan melalui situs resmi Hyundai Indonesia. Hadirnya Ioniq 5 N juga menandai debut N Brand di pasar otomotif Tanah Air sekaligus membuatnya N Brand car pertama yang tersedia bagi konsumen.

Ioniq 5 N menggunakan platform Electric-Global Modular Platform (E-GMP) yang memiliki beberapa fitur unggulan seperti N Launch Control yang mengoptimalkan motor atau Traction Control System. Lalu ada pula fitur N e-Shift yang memberikan sensasi kendali atas daya dan perpindahan gigi.

Pengemudi juga dapat memanfaatkan fitur N Pedal untuk memberikan turn-in instan dan meningkatkan sensitivitas throttle, serta memprioritaskan cornering cepat dan bertenaga dibandingkan efisiensi daya. Serta ada fitur N Grin Boost (NGB) yang mampu meningkatkan akselerasi dengan 10 detik tambahan daya dan mengoptimalkan distribusi torsi bagian depan dan belakang.

Mobil ini dilengkapi dengan baterai generasi terbaru berkapasitas 84.0 kWh yang bertugas menggerakkan dua motor listrik. Motor listrik tersebut sanggup menghasilkan daya puncak sampai 650 PS serta saat model N Grin Boost diaktifkan dan torsi puncak di 770 Nm.

Tak hanya itu, Ioniq 5 N mampu mencapai kecepatan maksimum 260 km/jam dan sistem penggerak roda All Wheel Drive yang memungkinkan mobil berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam 3,5 detik bahkan bisa lebih cepat menjadi 3,4 detik dengan mode N Grin Boost.

Harga Hyundai Ioniq 5 N 2024: mulai dari Rp 1.300.000.000

Baca juga: Kia EV9 Earth 2024 Tawarkan SUV Elektrifikasi Keluarga yang Lebih Terjangkau

12. Hyundai Kona EV

All New Hyundai Kona EV

All New Hyundai Kona Electric 2024 menjadi tambahan lini mobil listrik baru di Indonesia yang muncul sepanjang Juli tahun ini. Ada lima varian tipe yang ditawarkan, yaitu Style, Prime Standard Range, Prime Long Range, Signature Standard Range, dan Signature Long Range.

Varian Signature Standard Range, Prime Standard Range, dan Style memiliki kapasitas baterai 48,9 kWh dengan jarak tempuh lebih dari 400 km dalam sekali pengisian daya. Motor pada kedua trim ini mampu menghasilkan daya 114,6 kW. (156 PS)

Varian Signature Long Range dan Prime Long Range dibekali baterai berkapasitas 66 kWh dengan jarak tempuh masing-masing lebih dari 500 km dan lebih dari 600 km. Motor penggerak dari kedua trim ini sama-sama mampu menghasilkan daya 160 kW (217 PS).

Walau mengusung dua versi motor penggerak dengan output daya berbeda, seluruh varian dari all-new KONA Electric mampu menghasilkan torsi sebesar 255 Nm. 

Harga All New Hyundai Kona Electric Indonesia 2024:

  • Style: Rp 499.000.000
  • Prime Standard Range: Rp 515.000.000
  • Prime Long Range: Rp 560.000.000
  • Signature Standard Range: Rp 575.000.000
  • Signature Long Range: Rp 590.000.000

13. Jetour Dashing

Jetou Dashing

Jetour Dashing menonjolkan desain sporty dan elegan serta teknologi cerdas untuk generasi muda.
Fitur uniknya meliputi LED Daytime Running Light “Sword Edge” dan lampu belakang berbentuk bendera kotak-kotak. 

Dari segi teknologi dan keselamatan, Jetour Dashing dilengkapi dengan 540° Panoramic Imaging, BSD Blind Spot Monitoring, dan Rear Cross-Traffic Alert untuk membantu pengemudi berkendara dengan aman.

Kontrol suara pintar, CarPlay, Android Auto, dan pengisian daya nirkabel untuk smartphone juga tersedia. SUV Crossover ini dibekali mesin 1.5-liter Turbo yang mampu menghasilkan tenaga puncak 156 PS dengan torsi 230 Nm.

Harga Jetour Dashing: belum diumumkan

14. Jetour X70 Plus

Jetour X70 Plus

Kalau Jetour Dashing berkonfigurasi 5-seater, maka untuk X70 Plus merupakan SUV 7-seater. Beberapa fitur unggulan di mobil asal China itu diantaranya head unit 10,25 inci, Electric Sunroof, Electric Adjustable Seats, Power Steering, Power Outlet, Steering Wheel Audio Control, Leather Upholstery, Push Start Button dan 6 Airbags.

Selain itu, mobil ini punya Isofix juga, lalu Lane Departure Warning System, Blind Spot Detection System, Adaptive Cruise Control, Rear Parking Sensor, Hill Start Assist, dan Tipe Pressure Monitoring. 

Untuk mesinnya sama dengan Jetour Dashing yaitu menggendong mesin bensin 1.5L 4 silinder turbo yang mampu menghasilkan daya puncak 156 PS dengan torsi maksimum 230 Nm. Kemudian dipadukan dengan transmisi otomatis 6-speed DCT.

Harga Jetour X70 Plus: belum diumumkan

15. KIA Carnival Hybrid

KIA Carnival Hybrid

KIA menambah lini produk MPV andalannya, Carnival, dengan tambahan opsi tipe mesin hybrid. Selain itu, model KIA Carnival Hybrid ini cuma hadir dengan konfigurasi jok 7 seater. Berbeda dengan tipe Carnival bermesin diesel yang ada pilihan tipe 7-seater serta 11-seater.

New Carnival Hybrid 7-seater dibekali mesin bensin Smartstream Gamma II 1.6-liter T-GDI yang di atas kertas bisa meletupkan tenaga hingga 245 PS dengan torsi 367 Nm. Mesin hybrid ini menggunakan transmisi otomatis 6 percepatan dengan sistem penggerak roda depan. Namun seperti halnya varian diesel, pengemudi juga disajikan 4 Driving Mode dan e-Shift Paddle Shift.

Untuk kelengkapan fitur, Carnival Hybrid juga sudah menggunakan 8 Airbags, Rear Occupant Alert, Safe Exit Assist, Parking Distance Warning, kamera parkir 360 atau Surround View Monitor, Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Stability Control (ESC), Hill Start Assist, dan juga ADAS.

Harga New Kia Carnival Hybrid 2024:

  • Carnival Premiere Hybrid 7-seater: Rp 1.388.000.000

Baca juga: Harga Hyundai IONIQ 5 N di Indonesia Lebih Menarik dari MG Cyberster

16. Kia EV9 Earth

KIA EV9 Earth

Kia EV9 Earth 2024 menjadi keluarga baru dari lini kendaraan elektrifikasi Kia di Indonesia. Sebelumnya, Kia juga punya EV9 dan EV6 yang berjenis kendaraan listrik berbasis baterai (BEV/Battery Electric Vehicle).

Selain menawarkan harga lebih terjangkau, EV9 Earth juga menjadi varian terbaru dari seri EV9 yang memiliki konfigurasi bangku 7-seater yang sesuai bagi pelanggan yang menginginkan SUV listrik dengan kapasitas lebih banyak penumpang. 

Berbagai fitur penunjang kenyamanan tetap disuguhkan di Kia EV9 Earth 2024, seperti Front Ventilated and Heated Seat, Triple Zone Auto Climate Control, Wireless Charging, serta didukung fitur ADAS, airbag 10 titik, kamera parkir belakang, dan sensor parkir.

Untuk sumber tenaganya, Kia E9 versi 7 seater tersebut menggunakan sistem penggerak rear wheel drive (RWD) dengan single motor, yang menjanjikan tenaga 217 PS dan torsi puncak 350 Nm. Mobil listrik KIA terbaru ini juga dibekali baterai berkapasitas 76,3 kWh dengan jarak tempuh sejauh 443 km.

Harga KIA EV9 Earth: Rp 1.555.000.000

17. New KIA Seltos

New KIA Seltos

New Kia Seltos 2024 juga menjadi daftar panjang mobil baru di Indonesia Juli 2024. Mobil ini ditawarkan dalam dua varian, yakni Premiere 1.5 Turbo dan Premiere 1.5 N/A. New Seltos merupakan model facelift dari Kia Seltos sebelumnya dengan beberapa perubahan pada bagian fascia depan, desain velg, tampilan belakang, dan juga kabinnya.

Tipe Premiere 1.5 Turbo menggunakan mesin Smartstream Kappa 1.5L Turbo Gasoline Direct Injection (TGDI) yang sanggup menghasilkan tenaga puncak 160 PS pada 5.500 rpm dengan torsi 253 Nm di 1.500 – 3.500 rpm. 

Varian kedua menggunakan mesin Smartstream Gamma II 1.5L DOHC non turbo, dengan keluaran tenaga hingga 115 PS pada 6.300 rpm serta torsi puncak 144 Nm di 4.500 rpm. Untuk varian mesin turbo menggunakan transmisi otomatis dual clutch (DCT) 7 percepatan. Sementara mesin non turbo pakai transmisi 8 percepatan otomatis IVT.

Harga New Kia Seltos 2024:

  • Premiere 1.5 TGDi: Rp 525.000.000
  • Premiere 1.5 MPI: Rp 425.000.000

18. Mazda CX-60 Pro

Mazda CX-60 Pro

Melengkapi varian sebelumnya yaitu Elite dan Kuro, Mazda CX-60 Pro juga resmi diluncurkan di Indonesia pada Juli 2024. Dengan harga harga yang lebih menggoda, SUV ini juga sudah dilengkapi beberapa fitur unggulan.

Antara lain Electric Car Seat, Center Display, Head-up Display, Driver Monitor, audio system premium dari BOSE, Panoramic Sunroof, Driver Personalization System, Blind Spot Monitoring dan Rear Cross Traffic Alert, hingga Camera 360. Adapun untuk mesinnya sama-sama berkapasitas 2.5-liter dengan penggerak AWD.

Harga Mazda CX-60 Pro: Rp 799.000.000 

19. All New Mercedes-Benz E-Class W214

Mercedes-Benz E200 dan E300

Mercedes-Benz menghadirkan E-Class W214 dengan dua varian berbeda, yaitu E 200 dan E 300. Keduanya mengusung mesin mild hybrid, 4 silinder, segaris, berkapasitas 1.999 cc dengan tenaga yang dihasilkan 206 PS dan torsi 320 Nm.

Harga Mercedes-Benz E-Class 2024:

  • New E-Class E200: Rp 1.385.000.000 
  • New E-Class E300: Rp 1.585.000.000

Baca juga: Nissan Serena e-Power Terbaru Meluncur di GIIAS 2024, Ini Keunggulan dan Harganya

20. Mercedes-AMG C 63 S

Mercedes-Benz AMG C 63 S

Mobil baru di Indonesia periode Juli 2024 selanjutnya dari Mercedes-Benz adalah AMG C 63 S Performance, yang diklaim sebagai mahakarya yang menggabungkan performa tinggi dengan kemewahan. 

Pasalnya, mobil ini disebut mampu menciptakan pengalaman mengendarai sports car empat pintu yang tak tertandingi. Dengan mesin yang bertenaga dan desain yang agresif, model ini adalah bukti nyata keahlian Mercedes-AMG dalam menciptakan mobil performa tinggi yang eksklusif. 

Harga Mercedes-Benz AMG C 63 S: Rp 2.850.000.000

21. Mercedes-AMG GLC 43 Coupe

Mercedes-Benz AMG GLC 43 Coupe

Mercedes-Benz AMG GLC 43 Coupe memadukan bentuk apik dengan performa mesin yang buas dan gaya individualis yang mewah.  Setiap detailnya, baik itu besar maupun kecil, menonjolkan DNA motorsport dari Mercedes-AMG, yang terlihat jelas dari siluet Coupe SUV-nya.

AMG GLC 43 matic ini sudah mengusung mesin 4 silinder segaris, berkapasitas 1.991 cc, yang menghasilkan daya 426 PS dan torsi 500 Nm. Mesin tersebut bisa membuat mobil berakselerasi dari 0-100 km per jam hanya dalam 4,8 detik.

Harga Mercedes-Benz AMG GLC 43 Coupe: Rp 2.300.000.000

22. MG Cyberster

MG Cyberster

Masih dari pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang berlangsung di ICE BSD City, MG Cyberster juga menjadi satu dari sekian banyak mobil baru di Indonesia yang meluncur periode Juli 2024.

Menjadi EV Roadster pertama di dunia, MG Cyberster ditenagai oleh dual motor listrik yang menghasilkan tenaga 543 PS dan memiliki kemampuan akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam 3,2 detik. 

Mobil ini juga berbekal baterai Ternary Ultra-thin berkapasitas 77 kWh yang mempunyai jangkauan hingga 580 km (CLTC). Desain eksterior MG Cyberster yang ikonik adalah Electric Convertible Roof dan Automatic Scissor Doors yang dapat dibuka/tutup secara elektrik dalam 10 detik.

Harga MG Cyberster 2024: Rp 1.688.000.000

23. New Mitsubishi Pajero Sport

New Pajero Sport Dakar Ultimate

New Mitsubishi Pajero Sport mendapatkan beberapa sentuhan pembaharuan dan penyempurnaan, baik pada sisi eksterior dan interior. Antara lain pada bagian grill depan, bemper depan, velg, serta nuansa kabin pakai kombinasi warna hitam dan burgundy.

Selain itu ada juga penambahan fitur keselamatan seperti Adaptive Cruise Control, Forward Collision Mitigation System, Blind Spot Warning, Lane Change Assist, Read Cross Traffic Alert, Ultrasonic Mis-acceleration Mitigation System, 7 SRS Airbags, Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Tire pressure Monitoring System (TPMS), sampai Rise Body dan Rigid Lightweight Body.

Untuk sumber tenaganya tetap mengandalkan mesin diesel berkode 4N15 yang dapat mencapai tenaga maksimum 181 PS dengan torsi puncak 430 Nm. Lalu ada juga varian yang pakai mesin diesel berkode 4D56 dengan tenaga yang dihasilkan 136 PS serta torsi maksimal 324 Nm.

Harga New Mitsubishi Pajero Sport 2024:

  • GLX 4×4: Rp 593.100.000
  • Exceed M/T: Rp 567.100.000
  • Exceed A/T: Rp 582.300.000
  • Dakar 4×2: Rp 650.700.000
  • Dakar Ultimate 4×2: Rp 703.100.000
  • Dakar Ultimate 4×4: Rp 764.200.000

24. All New Mitsubishi Triton

All New Triton

Triton selama ini merupakan produk legendaris dari pabrikan berlogo Tiga Berlian itu yang telah teruji kehandalannya dalam mendukung aktivitas bisnis, maupun petualangan pelanggan. Adapun All New Triton hadir dengan pembaruan hampir di segala sektor.

Mulai dari sisi eksterior baik bagian depan, samping, desain velg, hingga ke belakang berubah. Kemudian nuansa kabinnya juga dirombak, sehingga kini terlihat makin mewah dan lebih nyaman. Ketersediaan fiturnya juga turut dilengkapi.

Mitsubishi All New Triton dibekali mesin diesel turbo baru 2.4L berkode 4N16 Euro 4 yang mampu melahirkan tenaga maksimal 184 PS pada 3.500 rpm dan torsi sebesar 430 Nm di rentang 2.250 – 2.500 rpm. Mobil ini juga punya sistem Super Select 4WD-II yang memungkinkan pengemudi memilih empat opsi sistem penggerak. Seperti 2H (penggerak roda belakang), 4H (penggerak empat roda), 4HLc (center differential lock) dan 4LLc (low center differential lock).

Harga All New Mitsubishi Triton 2024:

  • Double Cabin Ultimate 4×4 A/T: Rp 525.600.000
  • Double Cabin Exceed 4×4 M/T: Rp 491.850.000
  • Double Cabin GLS 4×4 M/T: Rp 447.900.000
  • Double Cabin HDX 4×4 M/T: Rp 426.650.000
  • Single Cabin HDX 4×4 M/T: Rp 377.150.000
  • Single Cabin GLX 4×2 M/T: Rp 301.350.000

25. Mitsubishi Fuso eCanter

Mitsubishi Fuso eCanter

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) akhirnya secara resmi meluncurkan Mitsubishi Fuso eCanter di Indonesia. Ini adalah truk bertenaga listrik yang hadir dalam berbagai pilihan tipe termasuk yang menggunakan karoseri bus.

Mitsubishi eCanter dilengkapi dengan baterai 83 kWh yang mampu menempuh jarak 140 km dengan muatan maksimal 6 ton. Truk ini memiliki berbagai teknologi canggih, termasuk eAxle yang membuat perawatan lebih mudah dan efisien, serta fitur keselamatan seperti Electronic Stability Program dan Lane Departure Warning System.

25. Neta X

Neta X

PT Neta Auto Indonesia resmi memperkenalkan line up terbarunya yaitu mobil listrik SUV Neta X dan sudah dibuka pemesanannya sejak Juli 2024. Mobil ini menawarkan desain futuristik pada sisi luar, namun kemewahan dan kenyamanan di dalam kabinnya.

Performa mobil listrik Neta X sendiri memiliki daya puncak 120 kW atau setara 163 PS dengan torsi 210 Nm serta memiliki kecepatan maksimum 150km/jam.

Motor electric ini didukung baterai berkapasitas baterai lithium iron phosphate (LFP) hingga 63.56 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 480 km dalam sekali pengisian daya. Neta X juga dilengkapi dengan DC Charge untuk efisiensi pengisian daya, serta Vehicle to Load (V2L).

Beragam fitur keselamatan sudah disematkan termasuk keberadaan ADAS dan panoramic sunroof.

Harga Neta X 2024: Pre-booking Rp 460.000.000 – Rp 490.000.000

26. Nissan Serena e-Power

Nissan Serena e-Power

Ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2024 jadi saksi peluncuran All New Nissan Serena e-Power di Tanah Air. Nissan mengklaim, Serena memakai teknologi e-Power terbaru yang berbeda dengan Nissan Kicks e-Power.

Mobil ini mengusung teknologi e-Power generasi kedua, dimana teknologi ini hadir dengan mesin bensin dengan kode HR14 berkapasitas 1,4 liter. Penggunaan mesin ni menghasilkan sehingga mampu menghasilkan daya 163 Ps dan torsi 315 Nm.

Dengan teknologi e-Power, maka memungkinkan daya baterai mampu menyuplai energi ke motor listrik yang menggerakkan roda depannya. Selain itu ada juga teknologi bantuan mengemudi canggih ProPILOT 1.0 yang fungsinya mirip ADAS.

Harga Nissan Serena e-Power 2024:

  • Serena e-Power Single tone: Rp 635.000.000
  • Serena e-Power Two tone: Rp 639.500.000

27. All New Porsche Taycan

Porsche Taycan

Porsche melakukan pembaruan yang terbilang cukup masif terhadap All New Taycan. Pada model terbarunya ini memiliki tenaga lebih besar, daya jelajah lebih jauh, akselerasi yang lebih cepat, serta pengisian daya yang cepat.

Pada varian Taycan dan Taycan Turbo S, untuk 0-100 km/jam-nya hanya membutuhkan 4,8 dan 2,4 detik, atau lebih cepat 0,6 dan 0,4 dari model sebelumnya. Akselerasi meningkat diperoleh dari performa motor electric yang bisa menghasilkan tenaga lebih besar 60 kW atau setara dengan 81 PS dari model sebelumnya.

Selanjutnya pada Taycan Turbo S, tenaganya bertambah 140 kW (190 PS), menjadi 700 kW atau sama dengan 952 PS. Kemudian, jarak tempuh All New Taycan juga semakin jauh, dengan peningkatan lebih dari 35%. Berdasarkan pengetesan, All New Taycan dapat menempuh jarak sejauh 678 km, atau bertambah 175 km dibanding pendahulunya.

28. All New Porsche Panamera

Porsche Panamera

Ini merupakan generasi ketiga dari Porsche Panamera dengan membawa kesan lebih mewah sekaligus sporty. Mobil ini dilengkapi dengan suspensi udara dua ruang dengan dua katup sebagai standar yang juga mengusung teknologi Porsche Active Suspension Management.

Teknologi dua katup memisahkan kontrol kompresi dan pantulan peredam satu sama lain sehingga menawarkan bandwidth yang lebih besar antara kenyamanan dan sporty.

Sistem suspensi yang digunakan membantu menyerap getaran secara signifikan. Selanjutnya pada sistem kemudi dapat meningkatkan handling mobil lebih jauh lebih baik.

29. Smart #3

Smart #3 Brabus

Smart #3 merupakan produk perdana yang diperkenalkan di Indonesia. Mobil ini diklaim jadi BEV Premium untuk pengemudi yang mencari kesempurnaan, karena diklaim memiliki desain stylish dan terdepan secara teknologi.

Varian Premium memiliki motor listrik bertenaga 200 kW dan torsi 343 Nm, serta jika baterai terisi penuh jarak tempuh maksimal 530 km (tes NEDC). Sedangkan untuk varian Brabus performanya lebih ganas, karena tenaga mencapai 315 kW dan torsi 543 Nm, namun jarak tempuhnya lebih pendek, yaitu 480 km (tes NEDC).

Harga Smart 2024: belum diumumkan

30. Subaru WRX MT EyeSight

Subaru WRX MT dengan ADAS

Subaru WRX MT EyeSight merupakan varian dari WRX bertransmisi manual namun sudah dibekali fitur keselamatan ADAS. Seperti diketahui EyeSight merupakan fitur keselamatan ADAS generasi keempat dengan menjanjikan keamanan dan kenyamanan lebih baik terhadap penggunanya.

Kelengkapan fitur ini mencakup: Pre-Collision Braking, Autonomous Emergency Steering, Emergency Lane Keep Assist, Lane Departure Prevention, Lane centering Control / Preceding Vehicle Adaptive Steering Control, Adaptive Cruise Control (ACC), Reverse Automatic Braking (RAB), Subaru Rear Vehicle Detection, Blind Spot Detection (BSD) / Lane Change Assist (LCA), dan Rear Cross Traffic Alert.

Bicara jantung pacunya, mobil ini dibekali mesin 2.4L BOXER Turbocharged 4 silinder DOHC berkubikasi 2.387 cc yang dapat meletupkan tenaga sebesar 275 PS serta torsi 250 Nm, dipadukan transmisi manual 6 percepatan.

Harga Subaru WRX MT EyeSight 2024: Rp 849.500.000

31. Tank 300 HEV

GWM Tank 300 HEV

Great Wall Motor atau GWM Indonesia menambah produk keduanya di Tanah Air berupa Tank 300 HEV. Mobil ini akan masuk segmen kendaraan SUV offroad namun dipersenjatai mesin hybrid electric vehicle (HEV).

Menyoal jantung pacu, Tank 300 HEV ini sudah mengusung mesin berkapasitas 2.000 cc, 4 silinder, turbocharged direct injection yang dipadu baterai 1,76 kWh. Di atas kertas, dengan mesin tersebut maka tenaga yang dimuntahkan bisa mencapai 342 HP dengan torsi maksimal 648 Nm.

Tank 300 HEV telah dilengkapi dengan teknologi Level-2 Autonomous Driving yang membantu konsumen berkendara dengan cerdas seperti fitur Adaptive Cruise Control (ACC), Traffic Sign Recognition, Autonomous Emergency Brake (AEB), dan lainnya.

Harga GWM Tank 300: Rp 833.888.000

32. New Toyota GR Yaris

Toyota GR Yaris Facelift

Setelah diluncurkan global pada awal tahun, Toyota GR Yaris (Spesifikasi | Berita) facelift 2024 secara resmi dirilis di Indonesia. GR Yaris terbaru ini hadir dengan perubahan eksterior dan interior, serta kemampuan berkendara yang makin agresif dan fun to drive.

Jantung pacunya Toyota GR Yaris facelift 2024 tetap mempertahankan mesin lama, yakni G16E-GTS berkapasitas 1.600 cc 3-silinder segaris DOHC Turbocharged. Namun mesinnya mendapatkan sejumlah ubahan yang menghasilkan tenaga dan torsi lebih besar.

Tenaga mesin GR Yaris terbaru kini menjadi 304 PS dan torsi 400 Nm, dengan kata lain naik sebesar 32 PS dan torsi meningkat 30 Nm dari model sebelumnya. Opsi Drive Mode baru serta optimasi sistem 4WD GR Four juga disematkan untuk memaksimalkan peningkatan pada power. Lantas ada 3 drive mode yang tersedia: Sport, Normal, dan Eco.

Harga Toyota GR Yaris 2024:

  • New GR Yaris AT: Rp 1.198.000.000
  • New GR Yaris MT: Rp 1.150.000.000

33. Toyota Prius

Toyota Prius HEV

Toyota Prius 2024 secara resmi masuk ke Indonesia bertepatan dengan pameran GIIAS 2024. Untuk tahap awal, PT Toyota Astra Motor (TAM) baru menyediakan yang versi Hybrid Electric Vehicle (HEV). Namun nantinya akan hadir juga yang varian PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle).

Pada varian Prius Gen 5 HEV ini, menggunakan mesin bensin 1.8-liter VVT-i berpadu motor listrik dan baterai Lithium-Ion. Di atas kertas, mesin bensinnya mampu menghasilkan tenaga puncak 99 PS dengan torsi 142 nm. Sementara motor listriknya menyumbang daya 70 kW (95 PS) dan torsi 185 Nm.

Dibagun atas platform TNGA dan memiliki  koefisien drag hanya 0,27, Prius terbaru juga sudah dipersenjatai fitur keselamatan aktif berupa Toyota Safety Sense (TSS) generasi ketiga (3.0). Sistem ini menggunakan kamera monokuler di bagian depan, kamera menghadap ke belakang untuk Digital Inner Mirror, dan perekam penggerak dalam kendaraan.

Harga Toyota Prius 2024: 

All New Prius HEV: Rp 698.000.000

34. VinFast VF 5

VinFast VF5

Pertama kali dipamerkan saat ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, VinFast VF 5 akhirnya resmi dijual mulai Juli 2024 untuk bersaing di segmen SUV A bertenaga listrik.

VinFast VF 5 dibekali baterai lithium ion Phosphate berkapasitas 29,6 kW dan motor listrik berdaya 70 kW (95 PS) dan torsi 135 Nm. Baterainya membutuhkan waktu charging sekitar 34 menit pada kondisi 10% hingga 70% dengan jarak tempuh lebih dari 300 km (NEDC).

Mobil listrik asal Vietnam ini juga sudah disematkan sejumlah fitur keselamatan seperti Antilock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Electronic Stability Control (ESC), Airbag, Rear Camera, Cruise Control, Seatbelt, ISOFIX Child Seat, hingga Parking Sensor.

Harga VinFast VF 5:

  • Dengan baterai: Rp 310.000.000.
  • Baterai berlangganan: Rp Rp242.000.000

35. VinFast VF e34

VinFast VF e34

Selain VF 5, VinFast juga meluncurkan mobil listrik lainnya yang sama-sama berjenis SUV, yaitu VF e34. Mobil ini juga dijual dengan skema pakai baterai atau menggunakan sistem sewa baterai.

VF e34 dibekali baterai LFP berkapasitas 41,9 kWh. Berdasarkan pengujian NEDC, dalam kondisi baterai terisi penuh jarak tempuh maksimalnya mencapai 318 km. Sementara sumber tenaganya berasal dari motor listrik tunggal bertenaga 110 kW (149 PS) dengan torsi 242 Nm.

Menariknya, VF e34 juga sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan Advanced Driver Assistance System (ADAS). Antara lain mencangkup Rear Cross Traffic Alert, Blind Spot Detection, Door Open Warning, Rear Parking Assist, Rear View Camera dan 360 Surround View Monitoring. Lantas ada juga Cruise Control, TPMS (Tire Pressure Monitoring System), Speed Sensitive Auto Door Lock, ISOFIX, serta Occupant Status Detection.

Harga VinFast VF e34:

  • Dengan baterai: Rp 388.000.000
  • Baterai berlangganan: Rp 294.000.000

36. Volkswagen ID.Buzz

VW ID.Buzz

Mobil listrik VW ID.Buzz secara resmi diluncurkan PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Volkswagen (VW) di Tanah Air pada Juli 2024. Ini merupakan langkah pertama VW Indonesia merespon perkembangan pasar kendaraan elektrifikasi di dalam negeri.

ID.Buzz tipe First Edition dilengkapi dengan motor listrik bertenaga 200 hp dan torsi sebesar 310 Nm. Mobil ini juga didukung dengan baterai berkapasitas besar hingga 77 kWh yang diklaim memiliki jarak tempuh sepanjang hingga 480 km.

ID.Buzz merupakan mobil listrik yang masuk segmen MPV dengan kapasitas enam orang penumpang. Mobil listrik ini memiliki wheelbase lebih panjang, sehingga selain penumpang kabin bisa dimaksimalkan menjadi bagasi yang lebih luas.

Harga VW ID.Buzz 2024: Rp 1.300.000.000

37. Volvo EX30

Volvo EX30

SUV listrik Volvo EX30 secara resmi meluncur di Indonesia dalam dua varian yakni Plus dan Ultra. Untuk tipe pertama menggunakan baterai LFP, sementara tipe teratas memakai baterai NMC yang sanggup menempuh jarak sejauh 476 km.

Sementara sumber tenaganya berasal dari Alternatif Single Motor guna menggerakkan roda belakang untuk menghasilkan daya 200 kW atau setara dengan 272 PS, serta kemampuan akselerasi 0-100 km/jam hanya membutuhkan 5,3 detik.

Harga Volvo EX30 2024:

  • EX30 Plus: Rp 890.000.000
  • EX30 Ultra: Rp 1.160.000.000

38. Wuling BinguoEV 7th Special Edition

Wuling BinguoEV 7th Anniversary Special Edition

Wuling merayakan ulang tahun ke 7 eksistensinya di Indonesia dengan menghadirkan BinguoEV 7th Anniversary Special Edition. Model edisi khusus ini hanya bisa didapatkan selama periode Juli 2024 karena cuma diproduksi 1.000 unit.

Wuling BinguoEV edisi 7 tahun Wuling ini hadir dalam beberapa sentuhan pembeda. Misalnya di bagian kiri dan kanan bodi sudah diberi bubuhan aksen motif batik Betawi. Kemudian bagian wheel dop juga diberi aksen merah. Selanjutnya pada area belakang ada decal sticker “7th Anniversary SPECIAL EDITION”.

Harga Wuling BinguoEV Terbaru 2024:

  • BinguoEV Long Range AC: Rp 317.000.000
  • BinguoEV Long Range AC DC: Rp 326.000.000
  • BinguoEV Premium Range AC DC: Rp 372.000.000

Source link

Exit mobile version