Home Otomotif Mengulik Spesifikasi dan Harga Hyundai Inster, Bisa Buat Lawan Wuling BinguoEV

Mengulik Spesifikasi dan Harga Hyundai Inster, Bisa Buat Lawan Wuling BinguoEV

0

harga spesifikasi hyundai inster ev

Berikut ini merupakan harga dan spesifikasi Hyundia Inster EV yang merupakan mobil listrik sub kompak terbaru dari Hyundai. Kabarnya mobil ini tengah dipertimbangkan buat masuk juga ke Indonesia.

Sebagai informasi, Hyundai Inster diluncurkan secara global pada Juli 2024. Sosoknya mengingatkan kita pada Hyundai Casper, SUV kecil Hyundai yang sudah lebih dulu dirilis. Dan ternyata Inster juga mengambil basis dari Casper, hanya saja pakai motor dan baterai elektrik, bukan mesin konvensional.

Mobil ini menonjolkan desain modern sekaligus unik, efisiensi berkendara yang tinggi, dan harga yang kompetitif. Meski dipasarkan di Korea Selatan (Korsel) sebagai tanah kelahiran Hyundai, namun Inster juga menargetkan pasar di Eropa, Timur Tengah, sampai Asia.

Mobil listrik compact terbaru dari Hyundai

Menariknya lagi, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) sudah memberi sinyal jika Inster juga akan masuk ke dalam negeri. Hal tersebut diutarakan langsung oleh Fransiscus Soerjopranoto selaku Chief Operating Officer HMID. Menurutnya tim mereka sedang mempertimbangkan kemungkinan membawa Inster untuk dipasarkan secara domestik.

“Kalau ditanya apakah memungkinkan Inster masuk Indonesia jawaban saya ada. Tapi kan kita pelajari dulu sejauh mana minat masyarakat terhadap mobil listrik ini. Kita lagi studi hal itu. Kalau memang memungkinkan kenapa tidak,” sebutnya.

Nah penasaran dengan seperti apa spesifikasi Hyundai Inster yang ada di luar sana? Sanggupkah ia menjadi rival lawan-lawannya di segmen mobil listrik berukuran compact seperti Wuling Air EV atau BinguoEV? Berikut ulasan lengkapnya.

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Hyundai Tucson Gen 2, Pesaing CR-V Kura-kura dengan Harga Bekas Terjangkau

Spesifikasi Hyundai Inster EV

Hadir sebagai mobil listrik berukuran mungil, Inster di negara asalnya mengincar pembeli dari kalangan generasi muda. Karena itulah secara desain dan teknologi juga dibuat sangat kekinian.

Desain Eksterior

Tampilannya mengingatkan pada Hyundai Casper

Hyundai Inster mengadopsi elemen Parametric Pixel lighting khas Hyundai yang terinspirasi dari seri IONIQ. Desainnya menawarkan estetika futuristik dengan grill depan tertutup, dipadankan lampu utama berbentuk pixel LED yang memberikan kesan unik.

Karena mengambil basis dari Hyundai Casper, maka ada beberapa elemen desain yang diterapkan secara tegas di Inster. Mulai dari lampu utama berbentuk lingkaran di antara gril depannya, serta bentuk kap mesin juga mirip.

Selanjutnya dari lekukan fender roda, bentuk kaca jendela samping, garis atap yang melengkung halus ditambah roof rail, hingga garis lengkung di atas fender roda belakang juga masih mirip dengan Hyundai Casper. 

Tampak belakang jugagak kalah futuristik dan unik

Pun demikian halnya dengan dimensi keseluruhan mobil ini. Dengan panjang hanya 3.825 mm, Inster memang dirancang sebagai mobil listrik untuk menemani pemiliknya melakukan mobilitas di perkotaan. Ukuran kecilnya memudahkan kalian saat parkir dan bermanuver di jalanan sempit maupun ketika macet saat jam pergi atau pulang kantor.

Inster dilengkapi velg desain aerodinamis yang juga memberikan kesan modern sekaligus mengoptimalkan efisiensi energi. Adapun lampu belakang memiliki bentuk horizontal yang membentang di sepanjang bodi belakang, menciptakan tampilan yang kohesif dengan lampu depan.

Desain ini tidak hanya estetis tetapi juga meningkatkan visibilitas kendaraan di malam hari. Sedangkan Bagian bawah bodi dilengkapi dengan elemen diffuser untuk mengurangi hambatan angin, meningkatkan efisiensi baterai dan stabilitas pada kecepatan tinggi.

Baca juga: Kulik Keunggulan All New Hyundai Tucson 2024 Indonesia, Berani Pesan Sekarang?

Kabin Luas dan Penuh Teknologi Kekinian

Punya headunit 10,25 inci

Meskipun termasuk mobil subkompak yang ukurannya terlihat mungil, namun Inster menawarkan ruang interior setara dengan mobil hatchback. Ini berkat desain yang cermat, termasuk penggunaan wheelbase sepanjang 2.580 mm yang memberikan ruang kaki ekstra luas di baris depan dan belakang.

Hyundai menyediakan ruang bagasi sebesar 351 liter. Kalau itu dirasa kurang, mak kursi depan dan belakang dapat dilipat rata dengan lantai, untuk menambah kepraktisan saat kalian membawa barang ukuran cukup besar.

Hal yang cukup menarik dari kabin mobil ini adalah penggunaan material daur ulang dan bio-based. Misalnya kain pelapis kursi berasal dari botol plastik daur ulang. Kemudian material yang diekstraksi dari tebu digunakan untuk bagian dalam trim pintu. 

Semua jok bisa dilipat rata dengan lantai

Ditambah pilihan warna interior Khaki Brown, Newtro Beige, dan Black Classic, memberikan nuansa yang beda buat kaula muda yang suka akan fashion dalam kesehariannya.

Tapi bukan cuma tampilan aja yang stylish, spesifikasi Hyundai Inster di area kabin juga syarat akan teknologi modern. Contohnya keberadaan monitor 10,25 inci kompatibel dengan Apple CarPlay dan Android Auto yang berdiri model floating. Lantas di sisi pengemudi juga disediakan meter cluster digital berukuran 10,25 inci menyajikan informasi kendaraan secara real-time.

Jangan khawatir kehabisan daya ponsel selama perjalanan, sebab di konsol tengah mobil ini juga sudah disediakan fasilitas wireless phone charger. Kemudian juga ada soket USB Type C baik untuk penumpang depan maupun penumpang belakang.

Biar makin syahdu saat berkendara berang pasangan atau teman se-gank, Hyundai juga sudah menyediakan ambient light yang warnanya dapat disesuaikan dengan mood atau suasana saat itu.

Baca juga: Selain Creta Facelift, Hyundai Bakal Luncurkan Pesaing Raize – Rocky Jelang Akhir 2024

Sudah Punya ADAS Lengkap

Kecil tapi fiturnya berlimpah

Ada banyak sekali teknologi unggulan yang jadi spesifikasi Hyundai Inster. Termasuk keberadaan Vehicle-to-Load (V2L) untuk menyediakan daya listrik kepada perangkat eksternal seperti laptop atau alat elektronik rumah tangga yang sangat berguna untuk aktivitas outdoor.

Tak terlewatkan, Inster juga telah dilengkapi dengan Advanced Driver Assistance Systems (ADAS), yang mencakup:

  • Forward Collision Avoidance Assist (FCA)
  • Intelligent Speed Limit Assist (ISLA)
  • Lane Keep Assist (LKA)
  • Lane Follow Assist (LFA)
  • Rear Cross-Traffic Collision Avoidance (RCTCA)
  • Highway Driving Assist (HDA)

Tak cuma itu, Inster juga sudah memiliki 6 Airbags, Anti-lock Brake System (ABS), Central Locking – Remote Control, Driver Status Monitor – In Cabin Camera (ICC), Electronic Stability Control (ESC), Hill-start Assist Control (HAC), dan Tyre Pressure Monitoring System (TPMS).

Baca juga: Jangan Sampai Salah, Ini Perbedaan Hyundai Creta Style dan Prime

Spesifikasi Baterai Hyundai Inster EV

Baterainya bisa 355 km

Spesifikasi Hyundai Inster secara global tersedia dalam dua varian utama yaitu Standard Range dan Long Range. Tipe Standard Range menggunakan baterai berkapasitas 42 kWh, sedangkan tipe Long Range baterainya berkapasitas 49 kWh.

Dengan masing-masing baterai yang diusungnya, jarak tempuh Inster Standard Range mampu menempuh hingga 300 kilometer (km) dan 355 km di tipe Long Range. Sedangkan motor listrik pada tipe Standard Range bisa menghasilkan daya 71 kW (95 PS), lantas di tipe Long Renga motor listriknya berkekuatan  84,5 kW (115 PS).

Kedua varian Inster ini mendukung pengisian daya cepat DC hingga 120 kW yang memungkinkan pengisian dari 10 hingga 80% hanya dalam 30 menit. Sementara untuk pengisian daya listrik pada baterai sampai benar-benar penuh butuh waktu 4 jam 35 menit jika melakukannya dengan fasilitas charging AC 11 kW.

Harga Hyundai Inster EV

Harganya di luar Rp 400 jutaan

Berdasarkan situs resmi Hyundai global, harga Hyundai Inster EV mulai dari 23.495 Euro untuk varian Standard Ranger, dan 25.045 Euro untuk tipe Long Range. Jika di konversi ke rupiah kira-kira harganya Rp 395 juta (Standard Range) dan Rp 421 juta (Long Range).

Kalau harga retail global saja sudah setinggi itu, maka ketika masuk ke Indonesia harga Hyundai Inster bisa menyentuh Rp 600 juta. Kondisi ini mungkin saja terjadi kalau mobil listrik tersebut dijual dengan cara impor utuh dari negara asalnya.

Namun kalau bisa dirakit di pabrik Hyundai yang ada di Cikarang, rasnaya harga mobil listrik ini tidak akan jauh berbeda dibanding retail price untuk global.

Spesifikasi Hyundai Inster EV
Varian Standard Range Long Range
Dimensi
Panjang 3.825 mm 3.825 mm
Lebar 1.610 mm 1.610 mm
Tinggi 1.575 mm 1.575 mm
Jarak sumbu roda 2.580 mm 2.580 mm
Jarak ke tanah 178 mm 178 mm
Ukuran roda 185/65 R15 185/65 R15
    205/45 R17
Mesin
Tipe motor listrik Permanent Magnet Synchronous Motor Permanent Magnet Synchronous Motor
Jumlah motor listrik 1 1
Daya motor listrik 97 PS 115 PS
Torsi motor listrik 147 Nm 147 Nm
Tipe baterai Lithium-ion Polymer Lithium-ion Polymer
Kapasitas baterai 42 kWh 49 kWh
Jarak tempuh baterai 300 km 355 km
Lama charging 30 menit (DC CCS 150 kW) 30 menit (DC CCS 150 kW)
  58 menit (DC CCS 50 kW) 58 menit (DC CCS 50 kW)
  4 jam 35 menit (AC 11 kW) 4 jam 35 menit (AC 11 kW)
Sasis
Suspensi depan MacPherson Strut MacPherson Strut
Suspensi belakang Coupled Torsion Beam Axle Coupled Torsion Beam Axle
Rem depan Ventilated Disc Ventilated Disc
Rem belakang Disc Disc

Baca juga: Intip Perubahan di Hyundai Creta 2024, Makin Berkelas Buat Lawan Honda HR-V

FAQ

Apakah Hyundai Inster?

Hyundai Inster merupakan mobil listrik terbaru Hyundai berukuran compact yang saat ini sudah dijual di Korea Selatan.

Apakah Hyundai Inster akan dipasarkan di Indonesia?

Saat ini PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) sedang melakukan studi untuk menentukan apakah Inster akan dipasarkan di Indonesia atau tidak.

Berapa harga Hyundai Inster EV?

Berdasarkan harga ritel Hyundai Inster EV di Eropa, mobil ini dibanderol mulai dari Rp 395 juta.

Source link

Exit mobile version