Home Kesehatan Kemenkes Pastikan Program Skrining Kesehatan Gratis Cakup Pemeriksaan Tiroid

Kemenkes Pastikan Program Skrining Kesehatan Gratis Cakup Pemeriksaan Tiroid

0

Kelainan atau gangguan tiroid merupakan penyakit yang menyerang kelenjar tiroid. Organ ini berfungsi memproduksi hormon yang mengatur fungsi penting tubuh.

Penyakit tiroid di Asia Pasifik memiliki prevalensi tinggi, mencapai 11 persen pada hipotiroidisme, dibandingkan dengan global yang hanya 2-4 persen. Deteksi dini penting untuk mengurangi dampak kesehatan, kualitas hidup, dan ekonomi bagi pasien, termasuk ibu dan bayi yang baru lahir.

Kelenjar tiroid sendiri bekerja dengan memproduksi hormon tiroid yang mengatur fungsi berbagai organ di dalam tubuh. Hal-hal seperti seberapa cepat tubuh membakar kalori hingga seberapa cepat laju detak jantung, jadi tanggung jawab hormon tiroid.

“Oleh karena itu bila sampai terjadi gangguan tiroid, dampaknya bisa sangat memengaruhi kualitas hidup seseorang,” kata penyintas kelainan tiroid sekaligus Pendiri Pita Tosca, Astriani Dwi Aryaningtyas dalam kesempatan yang sama.

Source link

Exit mobile version