Home Berita Prabowo Menyatakan Tidak Adil Jika Kita Harus Menerima Semua Pengungsi Rohingya

Prabowo Menyatakan Tidak Adil Jika Kita Harus Menerima Semua Pengungsi Rohingya

0

Calon presiden (capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto, meminta maaf kepada masyarakat Aceh karena dalam lima tahun pasca Pilpres 2019 dirinya belum pernah menyambangi Aceh. Padahal, Prabowo menyebut dirinya mendapatkan banyak suara di Aceh saat Pilpres 2019.

“Waktu Pilpres yang lalu, di sini salah satu yang saya mendapat dukungan yang besar, di Aceh ini. Saya minta maaf bahwa saya sudah kalah, saya belum ke Aceh,” ujar Prabowo di Hotel Hermes, Banda Aceh, Selasa (26/12/2023).

Prabowo mengungkap dirinya bukan tidak ingin mengunjungi Aceh. Namun akibat kekalahannya dalam Pilpres 2019 membuat dirinya tak memiliki banyak uang berkunjung ke Serambi Mekah ini.

“Kenapa? Saudara-saudara harus tahu, Mas AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) baru tahu, Pak SBY tahu, menjadi pimpinan partai politik di Indonesia sangat berat, apalagi kalau tidak dalam posisi berkuasa, biayanya luar biasa, apalagi kalau kalah. Kalau sudah kalah, ya kalah sekalah-kalahnya, alias kalau bahasa orang Jakarta, bokek,” kata Prabowo.

“Siapa yang mau dukung pihak yang kalah,” Prabowo menambahkan.

Exit mobile version