Home Berita Pindah ke Jakarta Sambil Tunggu Dilantik Jadi Wakil Presiden, Gibran Berencana Blusukan...

Pindah ke Jakarta Sambil Tunggu Dilantik Jadi Wakil Presiden, Gibran Berencana Blusukan ke Sejumlah Daerah

0

Liputan6.com, Jakarta – Wakil Presiden Terpilih Pemilu 2024, Gibran Rakabuming Raka telah resmi mengajukan surat pengunduran diri dari Wali Kota Solo. Putra sulung Presiden Jokowi ini akan pindah ke Jakarta sambil menunggu pelantikan sebagai Wakil Presiden periode 2024-2029.

Gibran mengaku, akan blusukan ke sejumlah daerah untuk menyerap aspirasi serta mencari tahu berbagai permasalahan di masyarakat.

“Di jeda waktu tiga bulan ini saya akan belanja masalah terutama ke tempat yang belum saya kunjungi atau yang sudah dikunjungi,” kata Gibran dilansir dari Antara, Rabu (17/7/2024).

Ia mengatakan, ada beberapa daerah yang akan dikunjungi di luar Jawa, termasuk di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

“Saya akan lebih banyak muter di seluruh Indonesia, belanja masalah, menyelesaikan masalah yang ada, terutama di daerah 3T (tertinggal, terdepan, terluar),” ucap Gibran.

Mengenai fasilitas yang ada di IKN, ia mengaku, belum mengetahui secara pasti. Meski demikian, pihaknya memastikan akan mengawal pembangunan IKN.

“Yang jelas pembangunan IKN akan kami kawal bersama pak presiden terpilih. Untuk urusan rumah dinas dan lain-lain itu urusan gampang, saya bisa tidur di mana saja,” tambah Gibran.

Sebelumnya, pada hari ini Gibran secara resmi sudah menyampaikan surat pengunduran diri dari jabatannya sebagai Wali Kota Surakarta ke pimpinan DPRD Kota Surakarta. Oleh karena itu, per tanggal 17 Juli ia tidak lagi berkantor di Balai Kota Surakarta.

Mengenai kepindahannya ke Jakarta juga akan dilakukan dalam waktu dekat. Bahkan mulai besok keluarganya akan boyongan ke Jakarta.

“Keluarga pindah besok, kan anak-anak mau masuk sekolah juga. Sepertinya pindah domisili Jakarta, KTP pindah Jakarta, mungkin ya,” katanya.

Source link

Exit mobile version