Home Otomotif Harga Toyota Hilux Rangga Dijual Lebih Mahal dari Mitsubishi L300

Harga Toyota Hilux Rangga Dijual Lebih Mahal dari Mitsubishi L300

0

Harga Toyota Hilux Rangga

Meski belum meluncur secara resmi, daftar harga Toyota Hilux Rangga sudah dikantongi para tenaga penjual. Sebelumnya di GIIAS 2024 kemarin PT Toyota Astra Motor (TAM) sudah mulai membuka keran pemesanan untuk Hilux Rangga.

Sejak keran pemesanan dibuka, sampai dengan saat ini kabarnya sudah lebih dari 400 unit terpesan.

Disebut-sebut bakal rilis sebelum akhir tahun ini, berdasarkan update indikasi harga yang ditawarkan yakni mulai dari Rp199,6 juta sampai dengan Rp307,8 juta OTR Jakarta untuk model pick up-nya.

Baca juga: Nggak Kalah Perkasa dari Mitsubishi L300, Toyota Hilux Rangga Bisa Bawa Beban di Atas 1,5 Ton!

Toyota Hilux Rangga modif camper van

“Indikasi harga mulai dari Rp190 jutaan, untuk booking fee-nya Rp5 jutaan,” ujar salah satu wiraniaga kepada Autofun Indonesia, Selasa (17/9).

Indikasi Harga Toyota Hilux Rangga OTR Jakarta per September 2024

Pick-up

  • Bensin STD MT 1 Way Rp199.600.000
  • Bensin STD MT 3 Way Rp200.600.000
  • Bensin High MT Rp221.700.000
  • Diesel STD MT 1 Way Rp256.800.000
  • Diesel STD 3 Way Rp257.800.000
  • Diesel High MT Rp287.000.000
  • Diesel High AT Rp307.800.000

Conrversi box

  • Bensin STD MT Dry Box Rp233.800.000
  • Bensin STD MT Drty Box with Side Doors Rp236.300.000
  • Bensin STD MT Refrigerator Box Rp321.300.000
  • Diesel STD MT Dry Box Rp291.400.000
  • Diesel STD MT Dry Box with Side Doors Rp293.900.000
  • Diesel STD MT Refrigerator Box Rp379.900.000

Sekedar informasi, untuk model pick-up dengan mesin diesel harga yang ditawarkan saat ini lebih mahal ketimbang Mitsubishi L300 (Spesifikasi | Berita).

Harga Mitsubishi L300 OTR Jakarta per September 2024

  • Cab Chassis Rp230.000.000
  • Pick Up Flet Deck Rp232.500.000

Harga Toyota Hilux Rangga Varian Teratas Rp300 Jutaan, Punya Fitur Paling Lengkap dan Canggih

Interior Hilux Rangga High AT

Sebagai kendaraan komersil jenis single cab muatan ringan yang ditempatkan di bawah Toyota Hilux single cab, Hilux Rangga tidak seperti pick up pada umumnya. Diambil dari kata Ronggo dalam bahasa Jawa yang berarti ksatria, mobil ini tidak hanya menawarkan durabilitas khas mobil niaga muat angkut barang, namun juga kenyamanan berkendara.

Lantaran Hilux Rangga bukan cuma ditujukan sebagai kendaraan niaga penghasil cuan, namun juga ditujukan untuk anak muda yang suka melakukan camping dengan menjadikannya camper van.

Dibangun di atas platform IMV (Innovative International Multi-Purpose Vehicle), untuk varian teratasnya diesel High A/T memiliki fitur selayaknya mobil penumpang.

Baca juga: Begini Wujud Desain Toyota Hilux Rangga Hasil Kontes Modifikasi Digital

Tuas tansmisi tipe High AT

Seperti yang bisa dilihat pada bagian luarnya untuk sistem pencahayaan sudah menggunakan LED headlamp. Untuk menunjang kenyamanan selama berkendara, di dalam untuk joknya tipe ini dibuat terpisah antara pengemudi dan penumpang.

Memudahkan pengguna, joknya sudah dilengkapi head rest dengan pengaturan adjustable. Menapilkan kesan dinamis sekaligus modern, tipe ini juga sudah dilengkapi ornamen di beberapa bagian interiornya.

Dari segi hiburan, tipe ini dipadukan premium audio yang membuat perjalanan berkendara semakin terasa nyaman. Mengenai fitur unggulan lainnya sudah terdapat AC dan power steering, selanjutnya untuk keselamatan berkendara memperoleh ABS serta airbags.

Sebagai informasi, tipe satu tingkat dibawahnya diesel High MT dan bensin High MT juga telah dilengkapi AC, power steering, head unit single din dan head rest. Mengenai keselamatan, tipe ini sudah dilengkapi ABS dan airbags.

Mesin dan Transmisi Hilux Rangga

Mesin 2GD-FTV

Varian bensin Hilux Rangga dipersenjatai mesin yang serupa digunakan oleh Kijang Innova generasi pertama hingga generasi kedua.

Seperti diketahui pada varian bensinnya dibekali mesin 1.998 cc berkodekan 1TR-FE 4-silinder, 16 valve DOHC Dual VVT-i yang dapat memeras tenaga 139 PS di 5.600 rpm dengan torsi 183 Nm pada 4.000 rpm.

Sedangan untuk model diesel menggunakan mesin kepunyaan Kijang Innova reborn dan Fortuner 2.4. Yang mana jantung pacu 2.393 cc dengan kode 2GD-FTV 4-silinder segaris, 16 valve DOHC with VNT Intercooler ini sanggup meletupkan tenaga sebesar 150 PS di 3.400 rpm dan torsi mencapai 343 Nm pada putaran 1.200 – 2.600 rpm.

Pada varian teratas transmisi matic yang digunakan memiliki 6 tingkat percepatan with sequential shift. Selanjutnya untuk varian manual baik diesel maupun manual memiliki 5 tingkat percepatan.

Baca juga: Toyota Hilux Rangga 2024 Dipastikan Tidak Sama dengan Thailand

Source link

Exit mobile version